Pelatihan Guiding and Hospitality

Himpunan Mahasiswa Program Studi Pariwisata Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung melaksanakan acara Pelatihan Guiding and Hospitality dengan tema "Tour Guide and Services in Understanding Tourist". Pelatihan ini dilaksanakan di Auditorium Gedung Saifuddin Zuhri pada Senin, 13 Mei 2024.

Pada Acara ini, HMPS Pariwisata Syariah menghadirkan dua narasumber hebat yakni Tony Widianto, S.Hut., M.T., M.Sc selaku Kepala Bidang Peningkatan Daya Tarik Destinasi Pariwisata pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Trenggalek dan Ahmad Suhaib, S.E selaku Ketua Bidang Pemberdayaan SDM Desa Wisata. 

Acara ini dilaksanakan dengan khidmat, dimulai dengan pembukaan oleh MC, dilanjutkan sambutan oleh Zuegandra Ken Falasi Fang Fang selaku Ketua Pelaksana, disusul sambutan oleh Yogi Mahadana Athalla selaku Ketua Himpunan Program Studi Pariwisata Syariah. Sambutan dan pembukaan secara simbolis dibuka oleh Dedi Suselo, S.E., M.M, Koorprodi Pariwisata Syariah dan terakhir doa dipimpin oleh M. Danda Alhiqni Zanjabila.

 

Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi Guiding oleh Tony Widianto, S.Hut., M.T., M.Sc dan penyampaian materi Hospitality oleh Ahmad Suhaib, S.E. dan selanjutnya adalah sesi tanya jawab. Kegiatan diakhiri dengan penyerahan sertifikat dan foto bersama sebagai wujud kenang-kenangan. Dengan adanya Pelatihan Guiding and Hospitality pada mahasiswa diharapakan dapat memberikan pengalaman yang baik dan menjadi wadah bagi mahasiswa ketika praktek kuliah lapangan dan di dunia kerja. (Fitri Sani)